Pada 31 Maret 2006, satu setengah tahun setelah SOX menjadi Undang-Undang, Kayla J. Gillan, PCAOB Board Member, memberikan pandangannya mengenai biaya implementasi ICOFR di tahun-tahun pertama. Berikut pandangan Kayla.
PCAOB (Public Company Accounting Oversight Board) berupaya memastikan bahwa standar-standarnya memenuhi kebutuhan (untuk peningkatkan kualitas laporan keuangan) dan bahwa biaya yang ditimbulkan dapat dijustifikasi dengan manfaat jangka panjangnya. Ketika suatu aktivitas atau tanggung jawab baru (dalam hal ini implementasi ICOFR) memerlukan investasi awal dalam prosedur audit dan pelatihan-pelatihan baru, maka peningkatan biaya audit kemungkinan akan besar selama periode ini, sebelum akhirnya mencapai kondisi yang stabil.
Lebih lanjut, ketika masa pembelajaran harus dipersingkat (karena alasan eksternal seperti tenggat waktu implementasi), sumber daya audit yang dibutuhkan untuk memenuhi kewajiban baru tersebut juga akan meningkat guna mempercepat implementasi. Terakhir, jika perusahaan juga diwajibkan untuk mengimplementasikan aktivitas baru (implementasi ICOFR) secara paralel pada periode waktu yang sama—dan baik auditor maupun klien sama-sama sedang belajar—maka biaya awal keseluruhan untuk aktivitas baru tersebut akan menjadi besar.
Inilah kondisi faktual yang dialami oleh perusahaan publik AS kategori accelerated filers dan auditor independennya pada tahun 2004 dan awal 2005—tahun pertama implementasi Section 404. Studi-studi yang menghitung biaya tahun pertama ini memang menggunakan metode yang bervariasi, namun sebagian besar sepakat bahwa rata-rata biaya per perusahaan mencapai sekitar USD 4,36 juta, yang terdiri dari:
- USD 1,34 juta untuk sumber daya internal perusahaan,
- USD 1,30 juta untuk auditor eksternal, dan
- USD 1,72 juta untuk biaya eksternal lainnya seperti konsultan dan perangkat lunak.
Namun, ada tiga poin utama yang relatif tidak diperdebatkan:
- Biaya pada tahun pertama secara proporsional (terhadap pendapatan) lebih membebani perusahaan kategori accelerated filers. Karena sebagian besar komponen biaya audit tahunan bersifat “tetap” (yakni aktivitas wajib yang harus dilakukan setiap tahun), hal ini juga berlaku untuk biaya audit laporan keuangan secara umum.
- Biaya ICOFR pada tahun pertama jauh melebihi ekspektasi awal SEC. Alasan utamanya adalah ditemukannya fakta bahwa sebelum penerapan Section 404, dan meskipun sudah ada Foreign Corrupt Practices Act (FCPA), ICOFR bukanlah prioritas utama baik bagi perusahaan maupun auditor mereka. Akibatnya, sebagian besar biaya tahun pertama (di luar biaya pembelajaran) berasal dari keharusan untuk mendokumentasikan sistem ICOFR dan memperbaiki kelemahan ICOFR yang sudah lama ada.
- Biaya ICOFR pada tahun kedua (baik dari sisi auditor maupun perusahaan) diperkirakan akan menurun. Ini adalah hasil alamiah dari berakhirnya kurva pembelajaran tahun pertama, serta hasil dari banyaknya panduan tambahan yang diberikan oleh SEC dan PCAOB selama 12 bulan terakhir.
Sumber: Kayla J. Gillan – PCAOB Board Member (2006). https://pcaobus.org/news-events/speeches/speech-detail/a-layperson-s-guide-to-internal-control-over-financial-reporting-(icfr)_112.


Leave a comment